Tuesday, January 17, 2012

Membuat Leger Nilai Siswa dengan Microsoft Excell



Bapak/ibu guru setiap akhir tahun pelajaran diwajibkan membuat leger nilai siswa. Untuk memudah-


kan pekerjaan rutin tersebut, akan lebih praktis jika menggunakan microsoft excel.


Hanya dengan modal memahami dan mau mencoba rumusnya dijamin akan memudahkan kita


dalam bekerja.


Bapak/ibu yang memerlukan contoh file dalam microsoft excelnya silahkan kirim email


ke: dhs.bgr@gmail.com


Selamat mencoba....



Blog advertising

Saturday, January 7, 2012

Jadi Guru yang Menyenangkan? Ini Tipsnya!

Seorang guru tentunya ingin membangun iklim komunikasi yang baik dengan siswanya, agar para siswa mengerti apa yang disampaikan, dan membuat aktivitas belajar mengajar menjadi menyenangkan.

Bagaimana menciptakan suasana yang menyenangkan itu? Para guru, di antaranya, dituntut untuk cekatan merespons kebutuhan siswa, selalu siap untuk berdiskusi, dab menjadi pendengar yang baik atas persoalan belajar siswa.  Tetapi, untuk melaksanakan itu semua, yang tak kalah penting adalah memberikan “aturan main” yang jelas, dan berikan kesempatan bagi siswa untuk memberikan umpan balik.

Kedengarannya memang mudah. Bagaimana mempraktikkannya? Ada beberapa cara yang mungkin bisa membantu Anda untuk menciptakan komunikasi yang efektif antara pengajar dan anak didik:

1. Mulailah pada hari pertama sekolah
Pada setiap awal tahun ajaran, atau semester, carilah waktu yang tepat untuk membuat semua aturan, dan kesempatan bagi siswa untuk berkomunikasi tentang berbagai situasi, termasuk pada siswa yang ‘bermasalah’. Seorang guru harus memastikan bahwa siswa merasa didekati sejak hari pertama sekolah.

2. Jadilah proaktif
Seorang guru harus berjuang ke arah gaya mendidik yang proaktif. Selain ada keuntungan dari momen yang spontan, tapi dapat juga digunakan untuk berkomunikasi dengan siswa, misalnya mengatur jadwal berdiskusi di luar jam mengajar.